Back to homepage

PELANTIKAN BANTARA


Tema

:

Hai namaku Velinda Aprilia Delvi Yuliatik. Teman-temanku sering memanggilku Velinda. Aku mempunyai banyak teman yang baik. Kita selalu bercanda dan bermain Bersama, tanpa membedakan satu sama yang lain. Pada tanggal 19-20 November 2022 sekolah kita mengadakan pelantikan Bantara, kegiatan ini dilakukan setiap satu tahun sekali. Pengumuman tentang pelantikan ini sangat mendadak dan akupun segera menyiapkan apa saja yang perlu dibawa. Saat semua sudah lengkap dan sudah aku packing semuanya ke dalam tas aku pun langusng tidur mempersiapkan diri untuk besok.

Saat alaramku berbunyi tepat 05.00 aku terbangun lalu mengambil air wudhu, setelah shalat subuh aku memeriksa Kembali peralatanku. Ternyata aku lupa membawa alat mandi, aku pun langsung menyiapkan alat mandi. Sesudah itu semua aku langsung berangkat sekolah. Eh lupa sebelum berangkat aku sarapan terlebih dahulu, setelah sarapan aku pun langsung berangkat. Aku berangkat diantar ibu, karena waktu itu tidak diizinkan membawa motor oleh kaka DA.

Kegiatan Bantara diadakan pada jam13.00 jadi kita belajar terlebih dahulu. Setelah selesai belajar, dan waktu menunjukan pukul 13.00, kita semua langsung membawa tas yang sudah disiapkan semalam. Tas tersebut kita taruh ke ruangan yang telah disiapkan panitia. Setelah itu semua, kami apel pembukaan terlebih dahulu, dengan seluruh anggota pramuka yang ikut pelantikan. Sehabis apel pembukaan, kamipun istirahat sebentar. Setelah beberapa menit, kami diberi instruksi melakukan JJS (Jalan-jalan Sore).

Kami berjalan seperti yang diarahkan kak DA, kami harus berhenti setiap ada pos dan kami harus bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diberikan kaka DA, kalau tidak bisa menjawab akan di coret dengan terasi yang di campur dengan lumpur. Kami pun berjalan seperti yang diarahkan kaka DA sambal menyanyikan yel yel yang kami buat. Setelah itu kami melakukan cinta tanah air, jika yang berhalangan tidak melakukannya Cuma di peluk sama yang melakukan cinta tanah air. Momen ini yang paling menyenangkan menurut aku. Setelah itu kami pun pergi ke sungai untuk membilas pakaian yang terkena lumpur. Kemudian kami Kembali ke sekolah untuk mandi. Setelah mandi kamipun melakukan shalat berjamaah, setelah shalat kita langsung makan Bersama-sama.

Pada malam harinya, tepat pukul 10.00 kami melingkar kayu yang ditumpuk. Itu adalah acara pengobaran api unggun. Setelah api unggun padam acara selanjutnya adalah pentas seni. Banyak penampilan yang bagus dan lucu. Setelah pentas seni selesai kamipun disuruh kakak DA untuk tidur. Karena hujan kami tidak melakukan JJM (jalan jalan Malam). Pada pukul 04.00 kami dibangunkan oleh kaka DA untuk mencari “dake” di tempat gelap.

Tapi tidak menakutkan karena sudah ada suara pujian dari masjid. Engga itu aja sebelum mencari dake kami disuruh kakak DA untuk menutup mata, dan ternyata itu semua untuk melakukan renungan malam. Renungan malam itu berisi tentang jangan berani kepada orang tua, nurut kepada orang tua, dan jangan menyianyiakan orang tua yang masih ada. Disitu kami meneteskan air mata, karena mendengarkan cerita yang bikin kita terharu

Tepat pukul 05.00 kami melakukan shalat shubuh berjamaah, kemudian kamipun mandi. Setelah mandi kami senam pagi terlebih dahulu agar sehat jasmani. Kemudian kami pun lanjut makan. Kami makan melingkar di lapangan. Setelah makan kita semua membersihkan lapangan dan kelas yang kotor. Tidak lupa sebelum pulang kami melakukan upacara penutupan dan setelah upacara kami dimandiin menggunakan bunga 7 rupa dan akhirnya kami pun pulang.

Redaksi : Velinda Aprilia Delvi Yuliantik, Kelas X Farmasi 1



Tanggal : 19 Nov 2022 s/d 20 Nov 2022
Tempat : https://goo.gl/maps/FYXfH5LaXMJssPmC6
Jam : 07.00-22.000