Ujian Sumatif Akhir Semester di SMK Bardan Wasalaman
Ujian Sumatif Akhir Semester di SMK Bardan Wasalaman
Gambar : berikut foto dokumentasi nya
Hai semuanya!
— SMK Bardan Wasalaman hari ini menggelar Ujian Sumatif Akhir Semester (USAS) tanggal 2-7 Desember untuk siswa kelas X, XI, dan XII. Ujian yang berlangsung selama seminggu ini bertujuan untuk mengevaluasi pencapaian siswa dalam mata pelajaran yang telah diajarkan selama satu semester, sekaligus mempersiapkan mereka menghadapi ujian yang lebih besar di akhir tahun ajaran.
Kegiatan Ujian SAS di SMK Bardan Wasalaman berlangsung dengan penuh antusiasme dan semangat tinggi dari para siswa. Ujian ini melibatkan seluruh mata pelajaran, baik teori maupun praktik, sesuai dengan jurusan yang diambil oleh masing-masing siswa. Beberapa jurusan yang ada di SMK Bardan, seperti Farmasi, Akuntansi, dan Tata Boga/kuliner.
Ujian sumatif ini tidak hanya melibatkan siswa, tetapi juga melibatkan para guru yang bertugas sebagai pengawas dan penilai ujian.
Dengan berakhirnya Ujian Sumatif Akhir Semester ini, diharapkan para siswa SMK Bardan Wasalaman dapat memperoleh hasil yang memuaskan, serta memperoleh pemahaman yang lebih baik dalam bidang yang mereka geluti. Ujian ini juga menjadi bekal penting bagi siswa untuk meraih kesuksesan di semester berikutnya dan di dunia kerja setelah lulus.
Sekian dan terimakasih, mohon dukungannya!